Home
Upaya Turunkan Angka Stunting, TPPS Kota Dumai Bahas Strategi Jitu | Berkas Rasyid Assaf Dongoran sebagai Bakal Calon Bupati Tapsel Di terima PAN Tapsel | Wabup Rasyid Assaf Dongoran Mendaftar ke PDI Perjuangan sebagai Bakal Calon Bupati Tapsel. | Pj Bupati Kampar Menjadi Saksi Pernikahan Fitri Ramadhani Puteri Camat Tambang. | Masuk ke Stand Kominfo, Ricana Djayanti : Tempat Menjadi Selebritis | Silaturahmi KPU dengan Ketua DPRD Siak Indra Gunawan
Sabtu, 27 April 2024
/ Bengkalis / 19:17:59 / Bupati Kasmarni Serahkan Zakat Harta Ke Baznas Bengkalis /
Bupati Kasmarni Serahkan Zakat Harta Ke Baznas Bengkalis
Kamis, 27/04/2023 - 19:17:59 WIB

Realitaonline.com, -Bengkalis - Bupati Negeri Junjungan Yang Akrap Di Sapa Bu Kas
menyerahkan zakat harta pribadi kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bengkalis, Rabu 29 Maret 2023, di ruang Kantor Baznas jalan Kelapapati Darat Bengkalis.

Pada kesempatan itu juga Bupati Bengkalis Kasmarni menyerahkan instruksi Bupati kepada Ketua Badan Amil Zakat Nasional Ismail terkait instruksi pemotongan sebagian penghasilan TPP ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

Kasmarni mengatakan, semoga melalui zakat yang dibayarkan ini, dapat dimanfaatkan Baznas Kabupaten Bengkalis untuk disalurkan kepada masyarakat yang berhak menerimanya, sesuai dengan moto Baznas Bengkalis dimana harta didapat, disitu penyaluran zakat, disini kita berzakat dan disitulah untuk penyaluran umatnya.

"Saya berharap awalnya saya membayar zakat ini, bisa menjadi motivasi kepada ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis segera berzakat baik zakat harta, profesi maupun zakat lainnya,"tuturnya.

Lebih lanjut kata Bupati, terkait dengan instruksi yang diserahkan kepada Baznas Bengkalis itu, diharapkan dapat meningkatkan penerimaan zakat Baznas Kabupaten Bengkalis.

"Kita berharap dengan adanya instruksi Bupati ini, penerimaan zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Bengkalis terus meningkatkan setiap tahun,"ujarnya.

Turut mendampingi Bupati Bengkalis Asisten I, Plt. Kabag Kesra dan Kepala BPKAD Bengkalis.(Diskominfo/Daud)***

   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com