Home
Bupati Nias Barat Memimpin Rakor Persiapan Pelaksanaan FPA 2024 | Bunda Paud Nias Barat Hadiri Lomba Anak Paud se- Nias Barat | Segera Aktifkan Aplikasi IKD, Berikut Syarat dan Cara Daftarnya | Dukung Garuda Muda, Polres Pelalawan Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia U-23 Piala Asia | Ketua DPRD Siak Halalbihalal dengan Pejabat Pemkab dan Forkopimda | Anak Berkebutuhan Khusus Berhak Dapatkan Pendidikan
Kamis, 02 Mei 2024
/ Kepulauan Nias / 06:35:53 / Bupati Nias Barat Raih WTP Dari BPK RI,Sejarah Kab. Nias Barat. /
Bupati Nias Barat Raih WTP Dari BPK RI,Sejarah Kab. Nias Barat.
Jumat, 20/05/2022 - 06:35:53 WIB

Realitaonline.com.Nias Barat - Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu menegaskan dirinya sebelum menjadi bupati memiliki tiga obsesi dan komitmen dalam memajukan daerah otonomi baru tersebut.


“Saya sebelum menjadi bupati di Kabupaten Nias Barat memiliki tiga obsesi dan komitmen untuk memajukan darah kita ini,” ujar Khenoki Waruwu saat menyampaikan sambutan pada syukuran Pemkab Nias Barat atas keberhasilan meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI bertempat di Halaman Kantor Bupati Nias Barat, Kamis 19/5/2022.


Ketiga obsesi dan komitmen yang dimaksudkan Khenoki Waruwu yakni :
1. Memperbaiki tata kelola Pemkab Nias Barat,
2. Mengejar ketertinggalan daerah kecepatan 70 Km perjam dan
3.Tidak membebani ASN ketika menduduki sebuah jabatan.


Menurut Khenoki Waruwu, Opini WTP dapat diraih oleh Pemkab Nias Barat karena para ASN tidak memiliki beban saat dilantik pada jabatan tertentu sehingga fokus untuk bekerja mewujudkan Nias Barat yang bersih, unggul dan maju.


Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu foto bersama usai acara syukuran atas keberhasilan Pemkab Nias Barat meraih Opini WTP dari BPK RI,
Sementara Ketua DPRD Nias Barat, Drs. Evolut Zebua di tempat yang sama mengatakan opini WTP ini akan menjadi bahan pertimbangan bagi pemerintah pusat untuk memberikan dana insentif daerah ke Nias Barat, karena opini WTP merupakan salah satu syarat.


Evolut Zebua juga menegaskan proses pembahasan di lembaga DPRD tentang anggaran pembangunan tidak akan terlambat dan sesuai dengan tahapan dan target yang telah ditentukan.


Tokoh masyarakat Nias Barat Hermit Hia, S.IP senada mengatakan keberhasilan Pemkab Nias Barat meraih predikat opini WTP atas Laporan Keuangan Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2021 merupakan idaman para kepala daerah dan juga bukti kemampuan/ketegasan Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu dalam memanajemen tata kelola pemerintahan khususnya kabupaten nias barat ini.


” Apa yang pernah saya sosialisasikan, diskusikan dan sampaikan kepada masyarakat Nias Barat pra Pilkada bahwa Khenoki Waruwu lah yang terbaik untuk memimpin Nias Barat sudah terbukti salah satunya dengan capaian WTP dari BPK RI Perwakilan Sumatera,” tandas Hermit Hia.


Acara syukuran turut dihadiri Sekda Prof. Dr. Fakhili Gulo, Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD beserta jajaran Pemkab Nias Barat, Ephorus ONKP Pdt. Matias Daeli, S.Th, Ketua DPP Salom, Lestarman Gulo, unsur Forkopimka dan undangan lainnya.(bz hal)

   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com