INDRAGIRI HILIR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Said Syarifuddin selaku Ketua Penyelenggara Festival Kela...[read more] "> INDRAGIRI HILIR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Said Syarifuddin selaku Ketua Penyelenggara Festival Kela" />
 
Home
Ketua DPRD Indra Gunawan Gelar Halalbihalal di Kompleks Abdi Praja; | Polisi Sempat Lepas Tembakan, 4 Orang Lompat ke Sungai Siak | Disdik Pekanbaru Imbau Perpisahan Sekolah Digelar Secara Sederhana | Pasar Induk Pekanbaru Segera Difungsikan | Karutan Dumai Ikuti Serah Terima CPNS T.A 2023 oleh Kanwil Kemenkumham Riau | Rutan Dumai Gelar Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Damai Sentosa
Jum'at, 26 April 2024
/ Indragiri Hilir / 23:24:18 / Sekda Jemput Kedatangan Gubri Dan Dirjen Perkebunan Di Bandara Tempuling /
Sekda Jemput Kedatangan Gubri Dan Dirjen Perkebunan Di Bandara Tempuling
Sabtu, 09/09/2017 - 23:24:18 WIB

REALITAONLINE.COM, INDRAGIRI HILIR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Said Syarifuddin selaku Ketua Penyelenggara Festival Kelapa Internasional tahun 2017 menjemput kedatangan Gubernur Riau (Gubri), Arsyadjuliandi Rachman dan salah seorang Direktur Jenderal (Dirjen) dari Kementerian Perkebunan Republik Indonesia (RI) di Bandara Tempuling, Sabtu (9/8/2017) siang.

Berdasarkan agenda acara, kedatangan Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman bertujuan untuk membuka secara resmi gelaran Festival Kelapa Internasional Tahun 2017 di lapangan Gadjah Mada, Tembilahan siang ini.

"Sekarang, kami sedang menunggu pesawat Gubri dan Dirjen landing disini (Bandara Tempuling, red). Gubri dijadwalkan akan membuka Festival Kelapa Internasional siang ini," kata Sekda yang didampingi oleh Asisten II (Dua) dan Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Inhil di Bandara Tempuling.

Sedangkan, Dirjen Perkebunan diagendakan akan mengisi materi selaku keynote speaker dalam seminar bertajuk 'Program, Regulasi serta Kebijakan Pembangunan Perkebunan Kelapa' yang digelar sebagai salah satu rangkaian kegiatan pada helat Festival Kelapa Internasional tahun 2017 Kabupaten Inhil.

"Selain Gubri dan Dirjen, akan ada tamu lainnya yang juga akan datang hari ini menggunakan pesawat dari Pekanbaru menuju Inhil. Kedatangan Gubri dan Dirjen ini menggunakan pesawat kecil dengan kapasitas 6 orang penumpang," jelas Sekda.

Sekda berharap, dengan hadirnya Gubri dan Dirjen ini, perhelatan akbar negara - negara produsen kelapa, Festival Kelapa Internasional Tahun 2017 Kabupaten Inhil dapat terlaksana dengan baik dan lancar. (adv)***
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com