DUMAI - Warga Kelurahan Tanjung Palas, Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai, Senin malam (12/6/2017) sekitar pukul 23.30 WIB, dikejutkan d...[read more] "> DUMAI - Warga Kelurahan Tanjung Palas, Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai, Senin malam (12/6/2017) sekitar pukul 23.30 WIB, dikejutkan d" />
 
Home
Dinas Kesehatan Kota Dumai Laksanakan Lomba Balita Sehat Yang Diikuti Ratusan Peserta | Tirta Kahuripan Tetap Menjaga Pasokan Air Kepada Pelanggan Di Masa Libur Lebaran | Wakil Ketua DPRD Kampar Repol Singgung Infrastruktur Pendidikan | Wakil Ketua DPRD Kampar Fahmil Berharap Terus Tingkatkan Pelayanan kepada Masyarakat Selama Ramadan | Hari Jadi Kabupaten Kampar ke 74, DPRD Menggelar Rapat Paripurna Istimewa | Rapat Paripurna Resmi di Buka Oleh Ketua DPRD Kampar M Faisal. ST di Ruang Rapat Paripurna .
Kamis, 28 Maret 2024
/ Dumai / 18:27:45 / Semburan Api yang Besar Keluar dari Pipa Pembuangan Gas Kotor PT Pertamina RU II /
Semburan Api yang Besar Keluar dari Pipa Pembuangan Gas Kotor PT Pertamina RU II
Kamis, 15/06/2017 - 18:27:45 WIB
Ilustrasi

REALITAONLINE.COM,DUMAI - Warga Kelurahan Tanjung Palas, Kecamatan Dumai Timur, Kota Dumai, Senin malam (12/6/2017) sekitar pukul 23.30 WIB, dikejutkan dengan keluarnya api yang besar dari pipa pembuangan gas kotor PT Pertamina Refinary Unit (RU) II Dumai.

Dimana biasanya api yang keluar dari hasil pembakaran gas kotor tersebut tidak sebesar yang terjadi tadi malam. Akibat kejadian tersebut membuat kepanikan warga yang tinggal disekitar PT Pertamina RU II.

"Biasanya api yang keluar tidak sebesar tadi malam. Memang api selalu keluar dari pipa pembuangan gas kotor Pertamina, namun tidak sebesar tadi malam," ujar Wawan kepada Media.

Akibat kepanikan tersebut, sejumlah petugas keamanan dari Polres Dumai dan manajemen PT Pertamina RU II langsung turun ke lapangan untuk menenangkan warga.Head of Communication and Relation PT Pertamina RU II Dumai Audy Arwinanda Nasution saat dihubungi GoRiau.com, membenarkan adanya semburan api yang besar keluar dari pipa pembuangan gas kotor di PT Pertamina RU II.

"Kejadinya sekitar pukul 23.30 WIB. Semburan api yang memang selalu keluar dari pipa pembuangan gas kotor tersebut kembali mengecil sekitar 1 jam. Meskipun, api yang keluar ukurannya belum normal," ungkap Audy, Selasa (13/6/2017) subuh.

Dirinya mengatakan, bahwa api pada pembuangan gas kotor membesar karena ada gangguan teknis. Namun subuh ini, api yang keluar dari pipa pembuangan gas kotor tersebut sudah kembali normal.

Saat ditanyakan, apakah ada dampak yang membahayakan saat api pada pipa pembuangan gas kotor tersebut membesar. Ia menjelaskan, tidak berbahaya.

"Api yang keluar bila membesar, sepengetahuan saya tidak akan membahayakan. Apalagi jika terjadi ledakan. Api besar yang keluar dari pipa pembuangan gas kotor tadi malam, karena gangguan teknis saja," jelasnya.***
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com