Home
Usai Dilantik, Pengkab PBSI Kampar Gelar Penataran dan Pelatihan Wasit Bulu Tangkis | Resmi di Buka Pj Skda Kampar, Sebanyak 300 Atlit Bulu Tangkis Ikuti Kejurkab Bulutangkis.  | Dua Pekan, Enam Pemuda Ditangkap, Kelurahan Kampung Dalam Siak Darurat Narkoba | Bupati Kasmarni Jamu Makan Malam Ustadz Anugrah Cahyadi dan Salman Amrillah | BKPP Gelar Sosialisasi Pengelolaan Kinerja bagi ASN PPPK Formasi Tahun 2023 | Pemdes Desa Kelemantan Barat Serahkan BLT- DD Tahap VII Kepada 30 Orang KPM
Sabtu, 27 Juli 2024
/ Dumai / 05:46:19 / Karutan Dumai Beserta Jajaran Mengikuti Kegiatan Launching dan Diseminasi Setandar /
Karutan Dumai Beserta Jajaran Mengikuti Kegiatan Launching dan Diseminasi Setandar
Selasa, 11/06/2024 - 05:46:19 WIB

Realitaonline .com,Dumai - Dalam rangka meningkatkan kualitas pembinaan dan pemenuhan hak Anak, Anak Binaan dan Klien Anak Kasus Terorisme, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan bekerjasama dengan Yayasan Prasasti Perdamaian telah selesai menyusun Standar Perlakuan Terhadap Anak, KepalaRutan Kelas IIB Dumai, Bastian Manalu beserta jajaran mengikuti kegiatan Launching dan Diseminasi Standar dan Modul Perlakuan Anak Kasus Terorisme secara virtual, pada (10/06).

Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan dan menyebarluaskan standar dan modul yang akan digunakan dalam menangani anak-anak yang terlibat dalam kasus terorisme dan diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembinaan dan pemenuhan hak-hak anak, serta memberikan pendekatan yang lebih komprehensif dan humanis.

Direktur Pembimbingan Kemasyarakatan dan Upaya Keadilan Restoratif Pemasyarakatan, Pujo Harinto, menginformasikan pentingnya penerapan standar yang telah disusun agar dapat memberikan perlakuan yang adil dan manusiawi kepada anak binaan.
"Dengan modul dan standar yang telah disusun ini, kita harapkan setiap anak yang terlibat dalam kasus terorisme mendapatkan perlakuan yang adil, sesuai dengan hak-hak mereka sebagai anak. Pendekatan yang humanis dan komprehensif harus menjadi prioritas dalam setiap langkah pembinaan," ujar Pujo.

Dengan mengikuti kegiatan ini, Rutan Dumai berkomitmen untuk terus berupaya memberikan pelayanan terbaik dan pembinaan yang berkualitas bagi seluruh anak binaan dan klien anak, khususnya mereka yang terlibat dalam kasus terorisme.
( ayuningsih )

   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com