Home
Dinas Kesehatan Kota Dumai Laksanakan Lomba Balita Sehat Yang Diikuti Ratusan Peserta | Tirta Kahuripan Tetap Menjaga Pasokan Air Kepada Pelanggan Di Masa Libur Lebaran | Wakil Ketua DPRD Kampar Repol Singgung Infrastruktur Pendidikan | Wakil Ketua DPRD Kampar Fahmil Berharap Terus Tingkatkan Pelayanan kepada Masyarakat Selama Ramadan | Hari Jadi Kabupaten Kampar ke 74, DPRD Menggelar Rapat Paripurna Istimewa | Rapat Paripurna Resmi di Buka Oleh Ketua DPRD Kampar M Faisal. ST di Ruang Rapat Paripurna .
Jum'at, 29 Maret 2024
/ Provinsi Riau / 20:43:20 / Arsyadjuliandi Rahman Minta BPD Berupaya Majukan Desa /
Arsyadjuliandi Rahman Minta BPD Berupaya Majukan Desa
Senin, 27/08/2018 - 20:43:20 WIB

REALITAONLINE.COM, PEKANBARU - Arsyadjuliandi Rahman minta pada seluruh pengurus Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang ada di Provinsi Riau untuk memikirkan bagaimana desa yang ada menjadi maju dan mandiri.  Segala regulasi sudah diberikan termasuk anggaran.

Hal ini disampaikan pada sambutan pembukaan acara Peningkatan Kapasitas BPD Provinsi Riau Angkatan II, Senin (27/08) disalah satu hotel di Pekanbaru yang diikuit oleh 72 orang pengurus DPD se Provinsi Riau.  "Kita ini mempunyai Tupoksi yang berbeda-beda.  Tapi punya satu tujuan yang sama, bagaimana mensejahterakan masyarakat," sebutnya, termasuk DPD.

Apalagi menurut Gubernur Riau yang punya sapaan akrab Andi ini, sekarang regulasi sudah beda.  Perhatian pemerintah terhadap desa cukup besar.  Bahkan banyak ditunjang dengan anggara, apakah itu dari pemerintah pusat, Kabupaten/Kota maupun provinsi.  Bahkan desa itu diperbolehkan mencari pendapatan dengan sumber pendapatan lain.

"Jadi bagaimana DPD untuk dapat mengelola semua potensi ini dengan baik sehingga dapat mewujudkan desa yang mandiri, maju dan tujuan akhirnya mensejahterakan masyarakat," tambahnya sembari menyebutkan juga bagaimana DPD berfikir mengembangkan potensi yang ada.

Pada acara pembukaan juga dihadiri oleh Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Syarifuddin selaku penyelenggara.  Anggota DPRD Riau, Nasri dan Ilyas HU yang juga dinovatkan sebagai pembicara, juga dihadiri okeh beberapa Kepala OPD lain.

Kegiatan dengan mengambil tema “Dengan Peningkatan Kapasitas BPD, Kita Wujudkan Sinergitas BPD dan Pemerintah Desa dalam Pengawasan, Menampung dan Menyalurkan Aspirasi Masyarakat serta Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan Menuju Kemandirian Desa".(Humas}***
   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com