BAGANSIAPIAPI - Sebanyak 5.745 siswa SMU se-Kabupaten Rokan Hilir mengikuti ujian nasional yang digelar pada hari pertama, Senin (10/4/...[read more] "> BAGANSIAPIAPI - Sebanyak 5.745 siswa SMU se-Kabupaten Rokan Hilir mengikuti ujian nasional yang digelar pada hari pertama, Senin (10/4/" />
Home
Keluarga Besar Rang Jambak ( KBRJ) Mengadakan Silaturahmi dan Berbuka Bersama. | Polres Dumai Berhasil Menggulung 4 Tersangka Dengan Barang Bukti 5000 Kg Sabu dan 150 Butir Pil Ekta | Minta Perhatikan Daerah yang Komitmen Menjaga Lingkungan | Keluarga Besar SDN 006 Pangkalan Kerinci Gelar Buka Puasa Bersama | Pemko Pekanbaru Serahkan LKPD 2023 ke BPK Perwakilan Riau | Disdukcapil Pekanbaru: Dokumen Kependudukan Sudah Ada Barcode, Tidak Perlu dilegalisir
Jum'at, 29 Maret 2024
/ Rokan Hilir / 20:31:18 / 9 Sekolah Berbasis Komputer, 52 Sekolah Masih Manual /
9 Sekolah Berbasis Komputer, 52 Sekolah Masih Manual
Senin, 10/04/2017 - 20:31:18 WIB

REALITAONLINE.COM,BAGANSIAPIAPI - Sebanyak 5.745 siswa SMU se-Kabupaten Rokan Hilir mengikuti ujian nasional yang digelar pada hari pertama, Senin (10/4/2017). Khusus sekolah yang melaksanakan ujian berbasis komputer, pihak sekolah sebelummya sudah menyiapkan mesin genset untuk mencegah terjadinya pemadaman listrik secara mendadak.

Dalam pantuauan hari pertama UN, kepala dinas pendidikan, Wan Rusli Syarif menyebutkan, pelaksanaan ujian nasional akan berlangsung selama empat hari. Adapun mata pelajaran yang diuji antara lain,  Bahasa Indonesia,  Matematika, Bahasa Inggris dan mata pelajaran pilihan.

Dari jumlah  5.745 siswa tersebut, kata Rusli, terdiri dari 61 sekolah. Tidak semua sekolah yang melaksanakan ujian berbasis komputer karena hanya melihat kesiapan sekolah itu sendiri. Menurutnya, dari 61 sekolah yang melaksanakan UN, hanya 9 sekolah berbasis komputer dan sisanya masih manual dengan menggunakan kertas dan pensil.

Ditambahkannya, sebelum UN digelar, pihaknya melalui UPTD setempat telah menginstruksikan kepada pihak sekolah agar melakukan tes kepada siswa baik itu ujian kertas pensil maupun berbasis komputer.
Sementara itu, Kapolres Rokan Hilir, AKBP Henry Posma Lubis S.Ik mengatakan, seluruh jajaran wilayah hukum Polres Rohil dengan melibatkan Polsek dan para Bhabinkamtibmas melakukan giat pengamanan UN yang berlangsung mulai hari Senin hingga Kamis (13/4/17).

'Polres Rokan Hilir memiliki tiga belas Polsek jajaran. Wilayah Kabupaten Rokan Hilir yang memiliki delapan belas kecamatan, yang mana  setiap sekolah dalam melaksanakan UN akan dilakukan pengamanan oleh personil dari Polsek,' kata Posma.

Dia mengharapkan pelaksanaan pengamanan ini dapat memberikan rasa aman kepada pihak sekolah, terlebih terhadap para siswa siswi yang melaksanakan giat UN tersebut.  Pengamanan oleh Polri sebagaimana sesuai dengan arahan Mendikbud saat ujian berlangsung dimana pihak sekolah meminta pengamanan dari Polri.(grc/roc)***

   
 
 
 
 
 

Alamat Redaksi & Iklan :
 
Jl. Garuda No. 76 E Labuhbaru
Pekanbaru, Riau-Indonesia
  Mobile  : 081268650077
Email : yhalawa2014@gmail.com